cara migrasi/transfer akun point blank dari gemscool ke garena

Assalamualaikum wr wb.

sebenarnya blog ini mengulas mengenai android. namun karena saya juga penguna akun point blank jadi saya ingin berbagi tutorial transfer akun bagi kalian yang masih ingin mengunakan akun lama.  

sejak dipindahkanya server point blank gemscool ke garena banyak orang yang kecewa bahkan marah. karena user pada gemscool tidak bisa digunakan di garena. hal ini akan sangat mengecewakan bagi mereka yang sudah berpangkat letkol maupun bintang. na makanya banyak orang yang bertanya ke pihak gemscool apakah bisa transfer akun dari gemscool ke garena agar char lama bisa digunakan di server garena. ketika masih garena baru memang tidak bisa akun lama dimainkan di sever garena ini namun pada taggal 22 oktober 2015 atau lebih tepatnya pada hari kamis kemarin garena maupun pihak gemscool resmi mengumunkan bahwa akun lama bisa ditransfer ke akun baru namun hanya berjangka waktu 2 minggu saja. na untuk kalian yang ingin melakukan transfer akun ini bisa melihat tutorial dibawah ini.

Syarat untuk melakukan transfer:
  • Sudah punya akun Garena dan karakter Point Blank.
  • Dapat login ke akun lama (Gemscool), dapat mengakses email pada akun lama (sebagai untuk verifikasi) dan mengetahui kode keamanan seperti Hint pada akun lama.
  • sebelum melakukan tranfer akun ini alangkah baiknya anda cek terlebih dahulu data informasi akun lama seperti email ( harus sudah diverifikasi/valid/aktif apabila tidak aktif segera masuk ke akun gemscool dan ubah informasi masukan email baru ke dalam kolom email ), no hp, nickname, dan lain2 pada kolom ubah informasi di akun gemscool.
  • kemudian verifikasi email baru anda
  • kalau sudah sekarang lihat kebawah.

Langkah-langkah transfer akun:



  1. Transfer akun dimulai tanggal 22 Oktober - 6 November 2015.
  2. Buka/klik link ini : garena.pb
  3. Setelah terbuka dibawahnya klik Login Garena.
  4. Perlu diperhatikan, akun ini akan ditimpa oleh akun lama nantinya. Untuk itu perlu dipertimbangkan baik-baik karena setelah klik "Otentikasi Sekarang" tidak bisa lagi dibatalkan.
  5. Klik Otentikasi Sekarang untuk memulai transfer akun.
  6. Masukan ID dan Password akun Gemscool lama. Lalu klik TRANSFER.
  7. Buka email yang tertaut dengan akun gemscool lama dan konfirmasi transfer akun dengan cara klik tombol 
  8. TRANSFER yang ada dalam email tersebut.


Perhatian!: Email konfirmasi akan masuk jika akun gemscool telah terverifikasi sebelumnya. Jika belum melakukan verifikasi silahkan verifikasi dulu akun gemscool-nya. Hal ini tentu harus mengetahui ID, Password dan Hint. Jika ketiga data tersebut diketahui tapi tidak dapat mengakses email maka anda dapat mengganti dengan email baru lalu mem-verifikasinya.

Terakhir konfirmasi sekali lagi bahwa kamu benar ingin melakukan migrasi dengan tekan tombol Ya. ( akun akan mulai ditukar ke akun baru setelah dari pihak garena melakukan maintane )

dan alhamdulillah sudah saya tranfer akun punya saya.tingal nunggu maintanenya saja.


sekian tutor mengenai cara transfers akun point blank.
terima kasih telah berkunjung.


Wassalamualaikum wr wrb.

2 Responses to "cara migrasi/transfer akun point blank dari gemscool ke garena"